Jonathan Haggerty Cedera, Nabil Anane Kini Hadapi Hiromi Wajima Dalam Featherweight Kickboxing Di ONE 173
Juara Dunia ONE Bantamweight Muay Thai Nabil Anane akan menghadapi sebuah tantangan baru dalam ajang ONE 173: Superbon vs. Noiri pada Minggu, 16 November.
Pria dengan tinggi 194 cm ini awalnya dijadwalkan untuk menjaga sabuknya melawan Juara Dunia ONE Bantamweight Kickboxing Jonathan “The General” Haggerty dalam ajang blockbuster tersebut, namun cedera memaksa sang jagoan dari London untuk menepi.
Alih-alih, Anane kini naik satu divisi untuk menghadapi mantan Juara tiga divisi K-1 Hiromi Wajima dalam laga featherweight kickboxing di Ariake Arena, Tokyo.
Setelah kalah dari Superlek di divisi flyweight dalam laga debutnya di ONE pada Juni 2023, Anane bangkit dengan serangkaian kemenangan.
Raksasa dari Aljazair dan Thailand ini naik satu divisi dan meraih lima kemenangan beruntun, dan lanjut membombardir Nico Carrillo untuk meraih sabuk Juara Dunia ONE Interim Bantamweight Muay Thai dalam ajang ONE 170 di Bangkok, Thailand, pada Januari silam.
Dua bulan berselang dalam ajang ONE 172 di Jepang, ia berhasil membalas kekalahan dari Superlek yang harus kehilangan sabuk Juara Dunia ONE Bantamweight Muay Thai karena gagal memenuhi berat saat sesi penimbangan jelang laga. Anane berhasil menjatuhkan sang striker legendaris untuk meraih kemenangan lewat keputusan mutlak.
Pada bulan Juni, status Anane naik menjadi raja tak terbantahkan.
Anane, yang mengincar status sebagai raja seni bela diri, beralih ke kickboxing pada September lalu dengan menghadapi kontestan peringkat #2 bantamweight Ilias Ennahachi.
Sang striker jangkung tampil cukup menawan dalam laga pertama kickboxing di bawah aturan ONE Championship. Ia berhasil menjatuhkan Ennahachi pada ronde pertama berkat pukulan, tendangan, dan serangan lutut bertubi-tubi. Sayangnya, sebuah serangan ke arah vital membuat laga terhenti dan berakhir dengan no contest.
Kini, dengan absennya Haggerty, atlet berusia 21 tahun ini memberanikan diri untuk naik satu divisi dan melanjutkan kiprahnya dalam kickboxing dengan menghadapi veteran lain dalam olahraga ini.
Pada awal bulan ini, Wajima diumumkan sebagai bintang baru yang didatangkan ONE Championship untuk memperdalam persaingan dalam divisi featherweight yang sudah dihuni oleh monster-monster kelas atas.
Sang bintang Jepang, yang telah mencatatkan rekor 22-6 dengan 82 persen knockout, meraih Gelar K-1 Super Welterweight dengan mengalahkan rival lamanya, Minoru Kimura, dalam sebuah trilogi pada Desember 2021.
Setelah berhasil menjaga gelarnya dua kali beruntun pada 2023, ia harus kehilangan sabuknya pada tahun yang sama. Namun, ia berhasil bangkit dan meraih dua kemenangan beruntun. Kemenangan atas Nabil bisa semakin melambungkan nama dari jagoan berusia 30 tahun ini.